Situs Grand Lamongan News, saat ini masih dalam tarap pembangunan. Untuk sementara bisa diakses melalui www.grandlanews.co.cc. Mohon maaf bila tampilan dan isinya masih sangat sederhana.

Monday, June 18, 2012

TARI NGINCIK RAIH PENATA MUSIK TERBAIK


Satu lagi tari kreasi karya seniman Lamongan meraih penghargaan. Kali ini adalah Tari Ngincik yang sukses meraih penghargaan sebagai Tiga Penata Musik Terbaik dalam Festival Karya Tari, Lagu Daerah dan Tari Bedoyo se Jawa Timur. Dalam event yang dilaksanakan di Taman Kridha Budaya Malang tersebut, Tari Ngincik juga sukses mendapat penghargaan sebagai Sepuluh Penyaji Terbaik.

Festival itu sendiri seperti disampaikan Kabid Kebudayaan pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lamongan Sutarno melalui Kabag Humas dan Infokom Mohammad Zamroni, diikuti 38 kabupaten dan kota di Jawa Timur. Di ajang tahunan tersebut, dari dua festival yang dilombakan, yakni Festival Karya Tari dan Festival Tari Bedoyo, Lamongan sukses meraih penghargaan melalui Tari Ngincik.

Diterangkan olehnya, Tari Ngincik sendiri merupakan tari yang dilatarbelakangi kesenian tradisi Tari Kepang Dhor yang dikemas sedemikian rupa, disesuaikan dengan perkembangan kesenian saat ini. “Tari Ngincik yang memiliki karakteristik gerakan lincah dan gagah ini memiliki dua gaya. Yakni gaya feminisme dan gagah. Saat memperagakan tari ini, penarinya membawa perlengkapan berupa kuda-kudaan atau kuda lumping, “ urai dia.

Sementara tarian ini menurutnya menceritakan bagaimana para generasi baru menghargai hasil karya dan budaya bangsa. Terutama kesenian tradisi sehingga tertanam sikap rasa ikut memiliki terhadap kesenian tradisi. Kemudian menumbuhkan rasa dan semangat untuk menjaga serta melindungi melestarikan dan mengembangkannya.

Nama-nama di balik tari ini adalah mereka yang selama ini sukses membawa harum Lamongan melalui kesenian tari kreasi. Yakni Ninin Desinta sebagai penata tari, Purnomo sebagai penata musik dan Arif Anshori sebagai penata busana.

0 komentar:

Post a Comment

Share

Twitter Facebook Favorites More